Rabu, 16 Mei 2012

Indosat Luncurkan Kartu Internet Rp 25 Ribu

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pengguna layanan data di Indonesia, semakin meningkat. Berdasarkan data Lembaga Riset Telematika Sharing Vision, pada 2012 pelanggan broadband (internet cepat) di Indonesia diprediksi mencapai 30 juta orang, naik lebih dari 200 persen dibanding tahun lalu.

Peluang ini dimanfaatkan oleh operator Indosat, untuk meluncurkan kartu Indosat Internet dengan harga terjangkau, yaitu hanya Rp 25 ribu saja. “Dengan harga terjangkau, kartu ini memudahkan pelanggan untuk dapat menikmati penjelajahan di dunia maya,” ujar Group Head Product Development and Management Indosat, Sumantri Joko Yuwono, dalam siaran pers yang diterima Republika, Kamis (16/5).

Akses internet cepat, kini bisa semakin banyak dijangkau karena harga yang dipatok ini tidak terlalu mencekik. “Untuk menunjang akses data yang mudah dan cepat, kami juga sediakan jaringan 3,5 G,” katanya.

Kartu ini ditujukan kepada pelanggan prabayar yang menginginkan akses internet mudah tanpa batas saat menggunakan komputer, laptop, tablet dan perangkat lainnya. Dengan membeli kartu perdana senilai Rp 25 ribu ini pelanggan akan mendapatkan paket internet unlimited dengan batas pemakaian wajar 200 MB dengan kecepatan hingga 512 Kbps selama 30 hari.

Keunikan paket ini adalah pelanggan dapat memilih berbagai pilihan paket yang ditawarkan, mulai dari 50 ribu, 100 ribu, 150 ribu dan 200 ribu yang didukung dengan kecepatan tinggi. Selain dapat digunakan untuk akses internet, kartu ini juga dapat digunakan untuk Voice dan SMS.

Untuk memudahkan pelanggan, aktivasi Kartu Indosat Internet 25 Ribu dapat dilakukan melalui SMS dan Website. Untuk SMS dapat registrasi ke 4444 melalui handphone, untuk Portal dapat melalui website internet.indosat.com, untuk isi ulang kartu Indosat Internet berlaku sama dengan prabayar Indosat lainnya yaitu IM3,Mentari dan Indosat Mobile.

Pelanggan juga dapat melakukan cek pulsa melalui portal atau tekan *555# dari Handphone. Untuk Setting modem juga sangat mudah untuk dilakukan. Cukup dengan mengisi Dial Number *99# dan Indosat sebagai APN-nya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar